http://dampangsalenrang.blogspot.com
Selamat datang di Dampang Salenrang

Mengenai data diri TATA MANDONG

0 komentar

Pertama tama saya menjelaskan kenapa mesti menulis data diri Tata Mandong, atau anda sebagai pembaca postingan ini menimbulkan tanda tanya kenapa mesti ada postingan seperti ini, saya beralasan untuk memperkenalkan keorang orang tentang Tata Mandong karena saya menilai Tata Mandong hebat, pemberani dan dengan hati yang mulia, Tata Mandong adalah orang yang di kenal sebagai penjaga kali gunung bawakaraeng di makassar atau biasa juga di sebut juru kunci bawakaraeng, keseharian Tata Mandong hanya mengurus pohon yang ditanamnya di kaki Gunung Bawakaraeng dan menjaga binatang ternak (sapi) milik orang lain dengan sistim bagi hasil.
Bersama Tata mandong juru kunci gunung bawakaraeng

Alasan tata mandong ingin menjaga gunung bawakaraeng cuma punya dua alasan :
pertama "ero' ja' ancini ki tau ammantanga ri bangkenna bulu' bawakaraeng tena na taba nakasa, singkamma butta a'lolo mae ri pammantanganna tau a'biringa maen ri bawakaraeng" artinya saya cuma ingin melihat orang yang tinggal di kaki gunung bawakaraeng tidak atau bebas dari musibah, seperti longsor ke pemukiman orang yang dekat dari bawakaraeng.
Kedua " le'bakka na pasang tau toaku kana punna tena ma' nakke ri linoa anne, ikau senga ana' anjagai buluna bawakaraeng" artinya "saya sudah di pesan dengan orang tua saya bahwa, kalau saya (orang tua) sudah tiada di dunia ini, kamu anak yang menjaga gunung bawakaraeng.


Berbagi Artikel Lewat :

Post a Comment

 
Support : Dampang Salenrang | Mas Templatea
Copyright © 2012. Dampang Salenrang - All Rights Reserved